Senin, 20 Desember 2010

Fenomena Alam "Awan Berbentuk Tangan"

Memang zaman sekarang ini kerap kali bermunculan fenomena-fenomena alam di berbagai daerah. Diantaranya pada waktu terjadi gempa di Sumatera sebesar 7,6 skala richter pada tanggal 30 september 2009, kurang lebih saat itu waktu menunjukan pukul 17.16 wib. Setelah diamati kejadian musibah itu terjadi, ada beberapa pendapat dari seorang tokoh agama/masyarakat yang mengatakan bahwa musibah itu terjadi ada kaitannya dengan kitab suci Al-Qur'an yang dijelaskan pada surat ke-17 ayat 16 sesuai dengan waktu musibah itu terjadi (pukul 17.16 wib).
yang Sesaat setelah kejadian itu berlangsung, ada beberapa warga sana yang tidak sengajamenemukan fenomena alam, yaitu awan berbentuk dua mata yang sedang melotot. Saya pun tidak tahu fenomena alam itu memang benar-benar terjadi atau hanya rekayasa seseorangkarena saya hanya melihat dari video amatir (bukan secara langsung) dari seseorang warga sanakemudian menyebar sampai ke tangan teman saya.
Namun, yang saya alami kali ini memang benar-benar terjadi karena saya sendiri yang langsung melihat fenomena alam tersebut lalu saya abadikan disebuah telpon seluler pribadi saya sendiri.

Kronologis kejadian :
Pada waktu itu saya sedang berada disekolah, jam pelajaran pun tengah berlangsung, kebetulan saat itu guru mata pelajarannya sedang berhalangan hadir sehingga memberi tugas yang dititipkan kepada guru lain untuk kami kerjakan. Beberapa saat kemudian, saya tiba-tiba ingin pergi ke toilet, dalam perjalanan menuju toilet saat saya baru keluar dari pintu kelas entah mengapa kedua mata saya melihat ke awan yang cerah saat itu dan berhenti sejenak mengamati awan-awan yang kebetulan kelas saya berada dilantai 2. Setelah diamati, saya melihat ada awan yang berbentuk tangan seperti tengah menangkap sesuatu. Saya pun segera mengabadikannya di telpon seluler pribadi, lalu saya beritahu teman yang lain namun hanya beberapa orang saja yang percaya setelah melihat awan tersebut.

Berikut ini video yang berhasil saya abadikan :



Tunggu postingan-postingan dari saya berikutnya yang segera saya upload hanya untuk anda. . . .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri Populer

Check Page Rank of your Web site pages instantly:

This page rank checking tool is powered by Page Rank Checker service